Setiap orang sewaktu kecil hingga beranjak dewasa selalu memiliki cita-cita. Kalau ditanya cita-cita sejak kecil, tentu berubah-ubah, ketika melihat guru, ingin menjadi guru, ketika melihat dokter, ingin juga menjadi dokter, dan ada juga seseorang diantara kita yang kecilnya bercita-cita menjadi supir angkot (angkutan umum), mungkin ini terpikirkan karena beranggapan supir angkot banyak mendapatkan uang sehari-harinya, ya tapi ini kenyataan dan bukanlah suatu kebohongan publik.